Sasar Pemilih Pemula, PPS Desa Kadur Gelar Pendidikan Pemilih Partisipatif

PPS Kadur bersama kepala SMA Al Falah Sumber Gayam foto bersama usai sosialisasi tatap muka dan pendidikan pemilih parsipatif pada Pilkada Serentak 2024, Rabu (11/9/2024).

qudeta.co, Pamekasan-Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Kadur, Kecamatan, Kadur, mengadakan kegiatan sosialisasi pendidikan pemilih partisipatif segmen pemilih pemula pada Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur jawa timur dan pemilihan bupati dan Wakil Bupati Pamekasan Tahun 2024 di Sekolah Menengah Atas (SMA) Al-Falah Sumber Gayam, Rabu (11/9/2024).

Ketua PPS Desa Kadur Misbahol Munir menyampaikan, kegiatan tersebut dilakukan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada gelaran Pilkada Serentak 2024 mendatang.

“Sosialisasi ini diadakan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dengan memberikan pendidikan tentang kepemiluan bagi pemilih pemula dan upaya menciptakan pilkada damai,” ujarnya.

Pria yang karib disapa Rahul itu menegaskan, pihaknya berkomitmen akan terus melayani masyarakat demi suksesi Pilkada 2024 di Desa Kadur.

“Kami siap selalu melayani demi suksesnya pilkada di desa Kadur,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala SMA Al-Falah Sumber Gayam Mohammad Sholeh menyambut baik pelaksanaan pendidik pemilih yang diselenggarakan di lembaga yang dipimpinnya.

“Kami sampaikan terima kasih atas kepercayaan teman-teman PPS Desa Kadur yang sudah memilih lembaga kami,” tuturnya.

Dia berharap, kegiatan sosialisasi ini bisa menambah pemahaman pemilih pemula terhadap kontestasi demokrasi yang digelar dalam lima tahun sekali.

“Ini kegiatan penting bagi siswa-siswa yang masuk pada pemilih pemula. Sehingga bisa menjadi pemilih yang cerdas dan tidak terbawa pada money politik,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh kepala SMA Al-Falah, pengawas pemilu tingkat desa, PPS dan sekretariat PPS Desa Kadur. (hul/lee)

Baca Lainnya:  Diusung 4 Parpol, Pasangan Ra Baqir-Taufadi Daftar ke KPU Pamekasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *